Statistik Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Kepulauan Yapen Tahun 2020 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Yapen

Permintaan data dan konsultasi statistik dapat dilakukan dengan mengunjungi kantor kami di jalan Sumatra No. 10, Kelurahan Serui Kota, Kecamatan Yapen Selatan, Kabupaten Kepulauan Yapen, Provinsi Papua.

Statistik Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Kepulauan Yapen Tahun 2020

Nomor Katalog : 4101002.9408
Nomor Publikasi : 94080.2023
ISSN/ISBN : -
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 30 Desember 2020
Bahasa : Indonesia
Ukuran File : 1.89 MB

Abstraksi

Data dan informasi diperlukan dalam rangka mendukung prosesperencanaan, implementasi, dan evaluasi hasil pembangunan agar dapatberjalan dengan baik. Data mengenai keadaan sosial ekonomi dibutuhkanuntuk memberikan gambaran pencapaian pembangunan dan juga dapatdigunakan oleh para pengambil kebijakan untuk mengevaluasi programprogram pembangunan. Data yang terkait dengan kebutuhan hidupmasyarakat seperti sandang, pangan, papan, pendidikan, kesehatan,keamanan, dan kesempatan kerja diperlukan untuk mengetahui seberapajauh pencapaian hasil-hasil pembangunan menjangkau seluruh lapisanmasyarakat.
Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) dirancang untukmenghasilkan data sosial ekonomi penduduk di sektor pendidikan,kesehatan, perumahan, dan lain-lain yang terkait dengan gambarankesejahteraan rumah tangga di suatu wilayah. Pada tahun 2020,pengumpulan data Susenas dilaksanakan dua kali dalam setahun yaitu padabulan Maret dan bulan September.Publikasi Statistik Kesejahteraan Rakyat Kabupaten KepulauanYapen 2020 merupakan hasil pengumpulan data melalui kuesioner KorSusenas Maret 2020 (Daftar VSEN19.K) yang dilaksanakan di seluruh wilayahKalimantan Tengah. Publikasi ini disajikan dalam bentuk angka persentasedari suatu populasi yang dipilah menurut karakteristik rumah tangga.Dengan terbitnya buku ini, diharapkan kebutuhan sebagian data statistikkesejahteraan rakyat dapat dipenuhi. Kepada semua pihak yang telah ikutberpartisipasi dalam mengusahakan terwujudnya publikasi ini, diucapkanterima kasih. Saran dan masukan konstruktif sangat diharapkan demiperbaikan penyajian publikasi-publikasi BPS di masa mendatang.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Yapen (Statistics Regency of Kepulauan Yapen)Jln. Sumatra

Serui

Mailbox : bps9408@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik